March 14, 2013

Sunny

Sebut saja namanya seperti itu. Dia Sunny.
Sunny selalu suka membuat orang lain tertawa dan aku paling suka melihatnya tertawa.
Sunny itu unik, dia rendah hati juga tidak sombong. Sepertinya dia juga rajin menabung.
Aku suka Sunny.
Aku suka melihatnya dari kejauhan, aku juga suka melihatnya dari dekat.
Kadang, perutku bereaksi aneh saat aku mendengar namanya dipanggil.
Kadang, mataku lupa berkedip waktu dia berbicara di hadapanku.
Sunny itu lucu.
Aku suka Sunny.
Pokoknya aku suka, cuman suka.
Tapi, aku sedih kalau Sunny tidak ada.
Aku tidak mau Sunny tidak terlihat dalam jarak 2 meter.
Sunny... jangan pergi.
Nanti kupu-kupu di dalam perutku bisa mati.

No comments:

Post a Comment