December 13, 2010
pelangi di atas kertas
.... namun semua apa mungkin, iman kita yang berbeda ..
Tuhan memang satu, kita yang berbeda ..
selentingan lagu itu terdengar dari ruang sebelah. gadis kecil itu sejenak berhenti dari kegiatannya mewarnai gambarnya yang separuh jadi.
kala itu ia sedang mewarnai gambar pelangi. 7 warna krayon berjejer tidak karuan diatas gambarnya. krayon kuning sedang ia kendalikan untuk menuruti keinginannya mewarnai sebagian gambar pelanginya
ketika lagu itu terdengar, berhenti bekerjalah tangan kanannya ..
pikirannya mulai melayang, entah kemana
ada sesuatu yang menjadi pertanyaannya. tapi dia sendiri tidak tahu pertanyaan apa yang hendak ia tanyakan pada dirinya sendiri
tunggu ! tunggu sebentar ..
dia mulai tahu apa yang ada di benaknya. sebuah tanda tanya menggeliat dari dalam otaknya yang diselimuti banyak pembuluh darah.
"harus kah ?"
haruskah sepasang yang bercinta pergi meninggalkan yang lain hanya karena sebuah benteng yang tidak mampu mereka gapai ?
haruskah seseorang atau dua tersakiti hanya karena suatu hal yang memaksa mereka untuk menjadi "sama" ?
haruskah mereka meningglkan cinta yang selama ini mereka bangun bersama, mereka biarkan runtuh begitu saja ?
haruskah hal seperti ini terjadi tanpa solusi ?
gadis kecil menatap dengan pandangan kosong ke arah jendela. ia tetap duduk di atas kursi belajarnya. ia hanya sedang menatap dan berpikir tentang pertanyaannya yang mengejarnya menuju sebuah logika
hey, kau tidak akan pernah bertemu dengan logika ketika kau telah menemukan cinta. apa itu logika ?
cinta hanya akan membuatmu mengalami kelumpuhan, kelumpuhan logika dimana kau tidak dapat berpikir rasional. cinta tidak menyebabkan kebutaan. dia punya sejuta warnanya untuk membuat kita tertarik pada dirinya. apa kau berharap buta dan tidak melihat jutaan warnyanya yang menggiurkan ?
seperti halnya pelangi, ya ! seperti pelangi
ia melirik ke kertas gambar di atas meja kecilnya. ibaratnya pelangi hanya berwarna merah saja, apa akan indah dipandang ketika kau melihat pelangi dalam 7 spektrum warna yang berbeda ?
lalu, jika pelangi saja bisa mencampur-adukkan 7 warna yang benar-benar berbeda, mengapa kita tidak ?
2 warna yang berbeda, yang sama sekali tidak sama, mengapa tidak bisa kita satukan ? bukankah hal itu akan nampak indah ?
apa yang menghalangi 2 warna itu sehingga tidak bisa bersama, jikapun bisa pasti melewati masa-masa sulit yang tidak akan pernah bisa gadis kecil itu bayangkan ..
dihelanya napas panjang, diambilnya krayon hijaunya dan ia mulai mewarnai pelanginya
"atau karena, cinta tidak selalu seindah pelangi ?" bisiknya lirih ..
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment